Kemensos RI Gelontorkan Bantuan untuk Yayasan Sajiwa Kota Bogor

KOTABOGOR(Literasi.co.id) – Kementerian Sosial Republik Indonesia menjalankan program “Bantuan Kearifan Lokal 2023” menyeluruh untuk seluruh Indonesia.

Untuk Kota Bogor tahun ini, adalah Yayasan Saka Jiwa Katulistiwa (Sajiwa) yang mendapat bantuan tersebut.

Yayasan yang beralamat di Kampung Tanah Sewa Kelurahan Ciparigi, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor ini bergerak dalam bidang seni dan budaya. Dalam hal ini untuk pelestarian seni budaya dan tradisi serta edukasi terhadap generasi dari mulai usia dini sampai dewasa.

Pendiri Yayasan Sakajiwa Katulistiwa, H. Basuki Muchidin menerangkan, bahwa Yayasan Sajiwa ini sudah bergerak 3 tahun ini dan pihaknya sangat bersyukur mendapatkan bantuan dari Kemensos RI.

“Kami sangat bersyukur mendapatkan perhatian dari pemerintah melalui Kemensos RI, karena selama ini kami membiayai semua kegiatan dengan swadaya,” terangnya pada Sabtu(30/12).

“Kami menerima bantuan ini tanggal 17 November 2023 di Bank Mandiri KCP Bogor Ciluar Jalan Jakarta Bogor. Setelah lulus seleksi Kementerian serta sudah 2 kali di tinjau langsung oleh Dinas Sosial Kota Bogor,” paparnya.

” Dalam hal ini, kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada anggota DPR RI Dyah Pitaloka, berkat beliau bisa membantu dengan mendorong hingga bantuan ini bisa terealisasi,” tutupnya.