Kolam Tirta Talun Kepongpongan  Tempat Hiburan Favorit Anak-Anak Saat Lebaran

Budaya, Peristiwa224 Dilihat

Literasi.co.id – Cirebon, 4 April 2025 – Kolam Tirta Talun menjadi salah satu destinasi wisata favorit bagi anak-anak dan keluarga saat libur Lebaran. Berlokasi di Kepongpongan, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, tempat ini menawarkan wahana air yang menyegarkan dan cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga.

Sejak pagi, ratusan pengunjung memadati area kolam renang. Anak-anak tampak antusias bermain air, sementara orang tua menikmati suasana santai di sekitar kolam. “Baru pertama kali ke sini ternyata kolam renang yang Deket juga cukup lumayan buat rekreasi membawa keluarga” ujar Chodidjah (54), salah satu pengunjung asal Cirebon.

Pihak pengelola memastikan kenyamanan dan keamanan pengunjung dengan menyediakan fasilitas seperti ruang ganti, kantin, serta penyewaan pelampung. Selain itu, petugas keamanan dan penjaga kolam selalu siap siaga untuk mengawasi para pengunjung, terutama anak-anak.

Harga tiket masuk yang terjangkau menjadi daya tarik tersendiri bagi warga sekitar. Dengan hanya Rp15.000 bagi anak anak dan Rp.20.000 untuk dewasa, pengunjung sudah bisa menikmati berbagai wahana air yang tersedia.

Setiap musim libur Lebaran, jumlah pengunjung bisa meningkat dua hingga tiga kali lipat dibanding hari biasa.
Dengan suasana yang menyenangkan dan harga tiket yang ramah di kantong, Kolam Tirta Talun tetap menjadi pilihan utama bagi keluarga untuk mengisi waktu libur Lebaran dengan keceriaan.

oplus_2

Pihak pengelola kolam renang saat mau di konfirmasi tidak berada di tempat.
Reza petugas parkir yang masih duduk di bangku salah satu SMK di kota Cirebon, mengatakan,” Alhamdulillah, kalo ga hujan tengah hari begini lahan parkir biasanya sudah penuh, saya ikut parkir karna sekolah lagi libur dan juga buat nambah nambah jajan ketika sekolah masuk kembali,” ucapnya.

( Hisam )