Kuningan, literasi.co.id – Langit Ciremai Institut, sebuah sekolah politik baru hadir di Kabupaten Kuningan. Angkatan perdana Niti sastra kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal (9/8/2025) di Vila Kampung Gunung Kuningan Jawa Barat.
Kegiatan ini menarik antusias dari mahasiswa se-Wilayah III Cirebon bahkan hingga pelajaran sma/smk. Mereka sangat bersemangat mengikuti rangkaian acara yang diselenggarakan tersebut.
Wakil Bupati Kuningan Tuti Andriani SH MKn ,turut hadir serta membuka sekolah politik dalam acara pembukaan, selain itu hadir juga Staf Ahli Bidang Pembangunan Ekonomi dan Keuangan, Dr Carlan, para perwakilan ketua partai politik, yayasan Hibar budaya Nusantara serta tamu undangan lainnya.
pada kesempatan ini, Wakil bupati kabupaten Kuningan Tuti menyampaikan dukungannya positif terhadap inisiatif sekolah politik ini sebagai wadah edukasi generasi muda.
“Kami mendukung kegiatan ini, anak muda harus jeli terhadap politik. Forum seperti ini menjadi wadah pematangan dan penguatan generasi muda,” ujarnya.
Sementara itu, Ikhlasul Amalda, sebagai ketua pelaksana menyampaikan bahwa kegiatan tersebut akan berlangsung selama dua hari, dengan pokus pada pemberian materi, diskusi dan edukasi kelompok.
“Kegiatan ini akan berlanjut sampai besok. Hari ini kita fokus pada pemberian materi dan FGD, seputar efektivitas bantuan pemerintah, ketepatan saran, dan efisiensi serta dilanjutkan dengan materi lainnya,” jelasnya.
Ia menambahkan, kegiatan tersebut menjadi momen bersejarah sebagai angkatan pertama, yang diharapkan bisa berlanjut secara berkala kedepannya.
“Kita akan jadikan ini sebagai momentum angkatan pertama. Insya Allah nantinya akan berlanjut ke angkatan kedua dengan berkala. Output nya peserta diharapkan menambah wawasan dan pengetahuannya dari berbagai sudut pandang,” tambahnya.
“Ikhlasul Amalda”







