Bahana Musik Spentu SMPN 7 Kota Cirebon Tampil Memukau dalam Malam Syukuran HUT ke-80 Kemerdekaan RI di Balai Kota Cirebon

Literasi.co.id, Cirebon, 17 Agustus 2025 – Dalam rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia tingkat Kota Cirebon, digelar Malam Syukuran di Balai Kota Cirebon pada Minggu (17/8/2025). Acara yang berlangsung khidmat sekaligus meriah ini dihadiri oleh Walikota Cirebon Effendi Edo, Danlanud Sugiri Sukani, Kepala OJK Kota Cirebon, Pemimpin BJB Cabang Cirebon, Kepala Dinas Pendidikan Kota Cirebon Kadini, S.Sos., M.A.P., serta para pejabat, tokoh masyarakat, dan undangan lainnya.

Salah satu momen yang paling menyita perhatian dalam acara tersebut adalah persembahan dari Bahana Musik Spentu SMPN 7 Kota Cirebon. Grup musik ini berhasil menghadirkan pertunjukan kolaborasi seni musik modern dengan sentuhan tradisional, melalui alunan angklung, gamelan, hingga musik kontemporer yang dikemas dengan penuh kreativitas di bawah arahan guru seni, Munadi atau yang akrab dikenal dengan Adi Bacung.

Walikota Cirebon, Effendi Edo, dalam sambutannya secara khusus menyampaikan apresiasi kepada Kepala Sekolah SMPN 7 Kota Cirebon, Dra. Euis Sulastri, M.Pd. Beliau menilai penampilan Bahana Musik Spentu sangat luar biasa karena berhasil menghadirkan nuansa seni yang berakar kuat pada budaya lokal namun tetap relevan dengan perkembangan zaman.

“Pertunjukan Bahana Musik Spentu SMPN 7 Kota Cirebon ini patut diapresiasi. Kolaborasi seni musik modern dan tradisional yang ditampilkan sungguh menginspirasi. Saya berharap penampilan seperti ini bisa terus hadir dalam berbagai acara Pemerintah Kota Cirebon, karena seni dan budaya adalah bagian penting dari identitas kita,” ujar Walikota Effendi Edo.

Lebih lanjut, Walikota mendorong Dinas Pendidikan Kota Cirebon untuk memberikan perhatian khusus terhadap pengembangan seni di sekolah-sekolah, dengan mencontoh SMPN 7 Kota Cirebon yang telah membuktikan kemampuannya melahirkan karya seni musik berkualitas. Menurutnya, kreativitas siswa dalam bidang seni dapat menjadi bekal penting dalam membangun karakter serta membuka peluang lahirnya bakat-bakat baru di masa depan.

Penampilan Bahana Musik Spentu SMPN 7 Kota Cirebon dalam malam syukuran ini tidak hanya menjadi hiburan semata, melainkan juga simbol sinergi antara dunia pendidikan dan pelestarian budaya, sekaligus wujud nyata semangat kemerdekaan yang ke-80 tahun ini. [ NIKO ]